Senin, 20 November 2017

Never Give Up!


“Aduh susah ini”, “Aku gak bisa”, “Gimana ini”, “Galau nih masalah belum selesai juga”

Kalimat di atas lah kalimat yang sering terdengar saat kita ada masalah. Kita tau kalau tambah usia masalah pun tambah berat. Tidak ada manusia di dunia ini yang luput dari masalah.

Apa bedanya kita anak-anak Tuhan dengan orang yang tidak percaya, kalau ada masalah sedikit aja kita langsung meyerah, merasa gak bisa, bingung, dipikirin terus menerus sampai sakit dan selalu menggerutu.
Meskipun kita mengikut Tuhan, bukan berarti semua akan baik-baik saja. Kita masih harus tetap berdoa, kita masih tetap harus percaya dan mempunyai iman, kita masih tetap harus melewati ujian dan tetap mengandalkan Tuhan sepenuhnya.

Kalau ada masalah, usahakan selalu bersyukur dan positive thinking. Misalnya dengan berdoa, “Terima kasih Tuhan, masalah ini bisa membuat aku lebih sabar”. Kita harus percaya bahwa di balik semuanya ini, ada rencana Tuhan yang indah pada waktunya.

Kita harus bisa hidup beda dari yang lain! Kalau ada masalah ya berdoa, minta bimbingan dari Tuhan, selalu megandalkan Tuhan, dan jangan menyerah.  Kita harus percaya bahwa masih ada jalan Tuhan yang terbuka. Tidak ada yang mustahil bagi Tuhan.

Kita tidak boleh menyerah jika saat ini kita sedang menghadapi masa sulit, kita tidak boleh berhenti percaya bahwa Tuhan ada walau saat ini kita sedang susah dan belum ada tanda-tanda pertolongan dari Tuhan. Tetaplah percaya dan terus nantikan pertolongan-Nya, karena Dia Imanuel, Dia selalu beserta kita.

Jadi bagi siapapun yang sekarang doanya belum dijawab Tuhan, jangan berhenti berdoa! Tuhan mempersiapkan hari depan yang baik untuk setiap kita yang mengasihiNya. 2 hal yang harus kita lakukan agar Firman Tuhan tergenapi dalam hidup kita adalah :
1.    Bertobat (Ibrani 12:1-2)
Selalu membuka diri untuk memperbaiki diri, buka diri untuk setiap firmanNya
2.      Tanggalkan Beban Dosa
Meninggalkan masa lalu, menanggalkan segala yang terjadi di masa lalu, yang menghambat kita di masa sekarang.

Fogetting what is behind and strive toward what is ahead (Philippians 3 : 13b)
God Bless You!!